-->

Iklan adsense

Game Steam dengan Jumlah Player Terbanyak Sepanjang Masa

game nomor satu

1. Counter-Strike: Global Offensive

Counter-Strike: Global Offensive atau biasa disebut CS GO adalah game dengan mode fps (First Person Shooting) yang dikembangkan oleh valve corporation dan Hidden Path Entertainment.

CSGO pertama kali dirilis pada agustus 2012 dan masih banyak yang memainkan nya hingga saat ini.

bermain CSGO tidak lah sulit, didalam game anda bisa memilih bermain sebagai counter terrorist (CT) atau terrorist (T). CT dan T memiliki perbedaan dari segi senjata dan tugas dalam game.

bermain sebagai T anda harus memasang bomb sedangkan CT harus menemukan bomb yang telah dipasang sebelum nya.

Senjata CS:GO

senjata yang digunakan masih sama seperti sebelum nya
  1. Pistol
  2. Shotgun
  3. Pisau
  4. Granat
  5. Senapan serbu
  6. Bom
  7. Perlengkapan penjinak bom
  8. Rompi anti peluru
  9. Senapan mesin
  10. Firebomb
  11. Molotov (T)
  12. Incendiary grenades (CT)

CS:GO Role

Bukan cuma game moba yang punya role didalam game, tapi CS GO juga punya loh, pada dasar nya role dibagi menjadi 5 yaitu.

Entry Fragger

fragger adalah player yang bergerak terdepan, untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya untuk tim. fragger bermain dengan risiko tinggi, namun jika berhasil mendapat informasi lawan menjadi sangat bagus untuk tim.

AWPer

AWP (Arctic Warfare Police) menjadi senjata yang sangat berbahaya untuk dimainkan karena memberikan damage yang cukup besar. biasa nya tim cs go akan bermain dengan 4 rifle dan 1 AWP, mengingat harga nya yang cukup mahal.

Peran ini bisa sangat tergantung pada IGL. Sebagai contoh, IGL mungkin membuat panggilan tertentu ke AWP untuk pindah ke lokasi tertentu untuk membersihkan lokasi tujuan dari jauh.

In-game Leader (IGL)

Seorang pemimpin dalam sebuah itu sangat lah penting, IGL bertanggung jawab untuk membuat strategi keseluruhan dalam sebuah pertandingan. Sepanjang pertandingan IGL harus membuat keputusan yang tepat untuk tim agar dapat memenangkan pertandingan.

Support

Support adalah orang yang membawa flashbangs, molotov, granat, dll. support akan menutupi dan melengkapi kebutuhan yang diperlukan tim dalam sebuah pertandingan. selain itu support juga harus membantu entry fragger dalam tim.

Lurker

Lurker yang berarti pengintai, adalah seseorang yang menunggu dengan sabar dan memanfaatkan keadaan sekitar untuk keuntungan dirinya dan tim. Lurker akan bertanggung jawab untuk membiarkan timnya tahu tentang posisi musuh.

Mereka cenderung mengambil rute yang berbeda dari anggota tim lainnya, dan mereka akan menjadi orang yang mengambil rute yang lebih panjang ke tujuan, mengambil rute terpanjang untuk sampai ke sana karena sifat mereka yang cerdik.

30 hari terakhir jumlah rata rata player cs go mencapai 664,791 dan tertinggi mencapai angka 955,031.

2. Dota 2

Salah satu game MOBA yang masih eksis hingga saat ini adalah Defense of the Ancients (Dota). Moba atau multiplayer oline battle arena adalah game online yang biasa nya dimainkan 5v5 dan saling menghancurkan base musuh. 7 tahun sejak perilisan versi beta dota 2 masih menjadi game yang banyak dimainkan.

setiap tahun nya dota 2 mengadakan turnamen besar yaitu The international namun turnamen ini tidak akan digelar karena pandemi covid-19

Role Dota 2

dalam game moba setiap player memiliki role masing masing yaitu :

Carry

role ini paling banyak peminat nya karena prioritas farm creep dan jungle di serahkan kepada carry player untuk mempercepat item. namun role ini sangat krusial karena jika player carry gagal mendapat farm maka itu akan menyusahkan tim.

Midlane

"ako mid" kata kata yang sering di dengar ketika 2 player yang saling berebut posisi ini. peran midlane tidak jauh berbeda dengan carry, mereka harus secepat nya mendapatkan level dan item untuk fight di awal hingga mid game.

individual skill menjadi penentu apakah seorang midlaner dapat menang dari midlaner lawan.

Offlaner

offlaner biasa nya menggunakan hero hero yang memiliki hp dan mp yang besar agar dapat bertahan selama mungkin di dalam team fight dan tidak mudah mati oleh hero lawan.

offlaner akan berada satu lane dengan carry musuh, dan sebagai offlaner pastikan kamu dapat menghambat farm carry lawan.

Support

role yang sangat tidak disukai oleh kebanyak player adalah support. hal ini masuk akal karena peran support tidak begitu menonjol seperti midlane dan carry.

namun ada nya support sangat penting untuk membantu dan menjaga carry agar aman saat farm di lane atau pun jungle. dalam 30 hari terakhir player dota pernah mencapai 699,344

3. PUBG

PlayerUnknown's Battlegrounds adalah sebuah permainan dengan genre battle royale, yang para pemainnya bisa bermain dengan 100 orang sekaligus secara online dalam satu map. Di dalam permainan ini pemain bisa bermain solo, duo, bahkan squad yang terdiri dari 4 orang.

pemain dapat memilih map sesuai keinginan di antara nya adalah erangel, sanhok, vikendi, dan miramar di setiap map memiliki senjata khusus yang dapat digunakan.

jumlah player pubg steam semakin berkurang, dalam 30 hari terakhir jumlah player rata rata 266,130 dan jumlah tertinggi pernah mencapai angka 506,688.

4. GTA 5

Grand theft auto 5 merupakan game dengan genri action-adventure yang dikembangkan oleh rockstar games yang dirilis pada tahun 2013. walaupun terbilang permainan lawas namun kualitas grafis nya sangat baik dan sangat memanjakan mata para pemain.

GTA pertama kali dirilis pada tahun 1997 dan terus berkembang hingga saat ini. berikut seri permainan gta yang pernah dirilis dari tahun ke tahun :
  1. Grand Theft Auto
  2. Grand Theft Auto: London 1969
  3. Grand Theft Auto: London 1961
  4. Grand Theft Auto 2
  5. Grand Theft Auto III
  6. Grand Theft Auto: Vice City
  7. Grand Theft Auto: San Andreas
  8. Grand Theft Auto Advance
  9. Grand Theft Auto: Liberty City Stories
  10. Grand Theft Auto: Vice City Stories
  11. Grand Theft Auto IV
  12. Grand Theft Auto IV: The Lost and Damned
  13. Grand Theft Auto: Chinatown Wars
  14. Grand Theft Auto: The Ballad of Gay Tony
  15. Grand Theft Auto V
jumlah pemain aktif gta 5 sekitar 81,310 dan pernah mencapai 141,929 ketika sedang ramai dimainkan.

5. Tom Clancy's Rainbow Six Siege

Cerita Rainbow Six Siege berpusat pada vakumnya tim khusus yaitu Rainbow untuk waktu yang sangat lama. Vakumnya pasukan khusus tersebut berimbas pada hal buruk, yakni munculnya terorisme di berbagai lokasi. 

ada satu organisasi yang berbahaya bernama White Mask yang tak mengenal kata ampun. walaupun tak jelas apa sebenarnya motif dasar mereka, namun eksistensinya cukup untuk membuat Six, sang karakter utama untuk mengaktifkan kembali tim Rainbow dengan mengumpulkan pasukan-pasukan terbaik di seluruh dunia untuk membasmi mereka. Bersama dengan hilangnya pengaruh White Mask, Six mengumumkan kembalinya tim Rainbow untuk menjaga perdamaian dunia.

jumlah player game ini mencapai 126,733 dalam waktu 30 hari terakhir

0 Response to "Game Steam dengan Jumlah Player Terbanyak Sepanjang Masa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close